BERITA
Karnaval LDKPI "Hibah ke Luar Negeri, Perkuat Ekonomi Dalam Negeri"
Sumber : LPPM / Kategori : Berita / Post date : 17-10-2022

Dalam rangka penyampaian informasi kepada para stakeholders maupun masyarakat secara umum tentang tugas dan fungsi Lembaga Dana Kerja Sama Pembangunan Internasional (LDKPI) atau Indonesian Agency for International Development (Indonesian AID) mengadakan kegiatan Karnaval LDKPI "Hibah ke Luar Negeri, Perkuat Ekonomi Dalam Negeri". Karnaval LDKPI dimaksudkan pula untuk mendorong masyarakat khususnya generasi muda untuk menjadi bagian dari ekosistem untuk memajukan diplomasi ekonomi Indonesia.

Salah satu kegiatan dalam Karnaval LDKPI adalah Social Media Challenge yang terbuka bagi semua kalangan masyarakat Indonesia, yang diundang untuk menciptakan dan menuangkan ide/gagasan dalam salah satu kategori lomba: Cipta Jingle "Dari Kita Untuk Dunia"; Tiktok "Serba-Serbi Indonesian AID"; dan Photo Contest "Perkuat Ekonomi Dalam Negeri", atau kombinasi. Sehubungan dengan hal tersebut, kami mengharapkan bantuan Bapak/Ibu untuk menyebarluaskan informasi dan imbauan berpartisipasi dalam kegiatan dimaksud kepada para mahasiswa dan civitas akademika di lingkungan Universitas Putera Batam (UPB). Social Media Challenge Karnaval LDKPI dilakukan mulai tanggal 10 s.d 20 Oktober 2022. Informasi dan ketentuan selengkapnya dapat dilihat melalui laman https://ldkpi.kemenkeu.go.id/page/karnaval-ldkpi atau dapat juga menghubungi narahubung kami Sdri. Maruliana Sitanggang (081262929784/ maruliana.s@kemenkeu.go.id).

Untuk Lebih Jelasnya Silahkan Klik Publikasi Karnaval LDKPI 2022