BERITA
Monitoring Dan Evaluasi Lembaga LPPM
Sumber : LPPM UPB / Kategori : Berita / Post date : 15-11-2018

Dalam rangka peningkatan mutu pelaksanaan Penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di lingkungan Universitas Putera Batam, PJM-UPB melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Internal (Monevin) terhadap Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM-UPB) yang dilaksanakan pad Jumat, 16 November 2018 . kegiatan ini disambut hangat oleh Kepala LPPM beserta anggota lainnya.

 

Bertindak selaku Auditor Internal yang ditunjuk oleh PJM yakni Dr. Yvonne Wangdra, B.Com., M. Com dengan pendamping Azhar Abbas, S.Sos., M.Si. Dalam agenda monev institusi ini ada beberapa point penting penilaian kinerja kelembagaan. Dengan persiapan maksimal telah disiapkan dokumen pendukung data kinerja yang telah ditentukan.

Ibu Dr. Yvonne Wangdra, B.Com., M. Com mengatakan, capaian LPPM sudah sangat jauh dari apa yang diharapkan semoga LPPM terus meningkatkan kualitas kerjanya demi perkembangan penelitian dan pengadian dosen dilingkungan universitas putera batam.

Ibu Nia Ekawati, S.Kom., M.SI. juga sangat berterima kasih atas dukungan serta kepercayaan yang diberikan oleh Universitas, besar harapan dengan telah dilakukannya Monitoring dan Evaluasi Internal (Monevin) ini bisa meningkatkan kinerja lembaga dan memacu peningkatan mutu pelaksanaan program penelitian di Universitas Putera Batam.