ketua LPPM: jangan sampai kejadian ini melemahkan semangat dosen
Sumber : LPPM UPB / Kategori : Berita / Post date : 19-08-2018
Sabtu, 18 agustus 2018 bertempat di Aula UPB, LPPM melakukan sosialisasi terkait temuan BPK mengenai dana hibah tahun anggaran 2017. Ketua LPPM ibu Nia Ekawati, S.Kom., M.SI menghimbau agar kejadian ini jangan sampai melemahkan semangat dosen untuk melakukan penelitian dan pengabdian berikutnya. Dari UPB 20 tim dosen yang mengikuti hibah tersebut, 12 diantaranya termasuk dalam daftar temuan BPK.
Dosen diharapkan lebih teliti lagi dalam pengalokasian dana dan cermat dalam melaporkan dana tersebut.